Bupati Pangandaran Raih Penghargaan Kepala Daerah Inovatif Bidang Kesehatan

Share

DIDIKPOS.COM – Bupati Pangandaran, H. Jeje Wiradinata, menerima apresiasi sebagai Kepala Daerah Inovatif Bidang Kesehatan dari Koran Sindo Tahun 2020.

Ada beberapa kategori kepala daerah inovatif yaitu kategori ekonomi, tata kelola pemerintahan, kesehatan, dan sosial budaya

Inovasi dalam menanggulangi penyebaran virus Covid-19 di Kabupaten Pangandaran sendiri dilakukan melalui pemberian gelang/peneng bagi mereka yang diisolasi khusus di sekolah.

Program yang diluncurkan saat Lebaran, pada Mei lalu itu, bertujuan mengurangi pemudik yang akan masuk ke Pangandaran

Selain itu, langkah tegas ini dilaksanakan agar para pemudik yang datang ke Pangandaran tidak seenaknya. Saat itu, seluruh pemudik diberikan gelang/peneng baik yang melalui 5 cekpoint maupun mereka yang ada di rumah melalui jalan tikus (tidak sempat diberi peneng).

“Tentu hari ini kebahagiaan saya dan kebahagiaan masyarakat Pangandaran. Kita ini selalu bekerja agar masyarakat mendapatkan manfaat dari langkah-langkah yang diambil berkaitan dengan pandemi Corona,” ujar Bupati Pangandaran, Jeje Wiradinata, Rabu (26/8/2020).

“Hari ini kita diberikan penghargaan oleh Sindonews.com dan dihadiri oleh Menteri Kemen-PAN RB Bapak Cahyo Kumolo, oleh Menteri Dalam Negeri atau yang mewakili. Kita termasuk salah satu yang mendapat apresiasi karena melakukan inovasi di bidang kesehatan,” tambahnya.

Perhitungan dan Keberanian

Jeje mengungkapkan, program pemberian gelang/peneng saat Lebaran lalu dilakukan dengan segala perhitungan dan keberanian.

“Sederhana sebetulnya, bagaimana menangani pemudik saat menjelang Lebaran. Dengan segala perhitungan, segala keberanian maka saat itu yang mudik saat lebaran karena ODP dikasih karet gelang dan isolasi di sekolah,” lanjutnya

Dikatakannya, dalam membangun Kabupaten Pangandaran, sangat penting melakukan kerja sama, inovasi, dan terarah.

“Saya kira penghargaan ini memberikan manfaat dan motivasi bagi saya, bagi kita semua untuk bekerja sama membangun Kabupaten Pangandaran. Walau mungkin daerah baru, daerah kecil yang banyak keterbatasan, kalau kita bersama melakukan langkah-langkah inovasi, outbook, dan terarah saya kira akan bermanfaat untuk masyarakat,” pungkas Jeje. (des)***