News  

Kontra Barito Putera Persib Tampilkan Kekuatan Penuh

Share

BANDUNG, DIDIKPOS.COM,- Persib dan Barito Putera akan berlaga dalam tanding persahabatan di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Selasa (11/02/2020) malam.

Ini menjadi laga menarik. Pasalnya, baik Maung Bandung maupun Laskar Antasari berambisi menguji taktik sebelum kick off Liga 1 2020 bergulir.

Diprediksi, pelatih Persib Robert Alberts tampaknya menurunkan kekuatan penuh dalam laga persahabatan kali ini. Nama-nama seperti Fabiano Beltrame, Wander Luiz, dan Geoffrey Castillion masuk dalam starting eleven yang sudah dipersiapkan.

Di posisi kiper, Teja Paku Alam bisa jadi akan dipercaya main sejak menit awal mengawal jala gawang Persib. Ia akan bahu membahu menjaga lini belakang Maung Bandung bersama dengan empat bek tangguh Ardi Idrus, Victor Igbonefo, Nick Kuipers, dan Zalnando.

Kali ini akan menjabat sebagai kapten kesebalasan menggantikan Supardi Nasir yang berada di bangku cadangan.

Untuk sektor tengah, Robert akan menurunkan lima gelandang kuat sekaligus. Fabiano akan menjadi gelandang bertahan, sedangkan Omid Nazari dan Wander Luiz ditugaskan untuk membantu penyerangan.

Di lini sayap, Febri Hariyadi dan Esteban Vizcarra kembali mendapat kepercayaan untuk berkreasi. Febri dan Vizcarra bertugas untuk mendukung Castillion yang berperan sebagai target man.

Berikut susunan pemain Persib kontra Barito Putera :

Teja Paku Alam, Ardi Idrus, Victor Igbonefo, Nick Kuipers, Zalnando, Fabiano Beltrame, Omid Nazari, Wander Luiz, Febri Hariyadi, Esteban Vizcarra, Geoffrey Castillion.

Cadangan: I Made Wirawan, Dhika Bayangkara, Supardi Nasir, Mario Jardel, Henhen Herdiana,Dedi Kusnandar, Kim Jeffrey Kurniawan, Gian Zola, Beckham Putra Nugraha, Abdul Aziz, Erwin Ramdani, Frets Butuan, Ghozali Siregar, Zulham Zamrun dan Beni Oktovianto.

Laga Menarik
Pelatih Persib, Robert Alberts memprediksi pertandingan persahabatan Persib kontra Barito Putera ini akan menjadi laga menarik.

Kedua tim, kata Robert, akan tampil dengan kemampuan terbaik. Sebab, Persib dan Barito ingin melihat sejauh mana hasil persiapan yang telah dilakukan.

“Akan menjadi laga menarik. Ini akan menjadi laga untuk mengukur tim dalam menatap liga musim 2020. Ini untuk melihat apa yang sudah kami lakukan sejauh ini,” kata Robert dalam jumpa pers jelang pertandingan di Graha Persib, Selasa, dikutip laman resmi Persib.

Robert menuturkan, masih terus mencoba mencari formasi terbaik untuk patokan selama mengarungi kompetisi Liga 1 musim ini.

Pelatih asal Belanda ini berharap para pemain tampil lebih baik dari laga pramusim sebelumnya.

“Kami ingin melihat perbaikan kondisi fisik. Kami juga mencari formasi terbaik dan kombinasi terbaik,” ujarnya. (des)***